Pages

Sunday, March 10, 2013

Sejak Usia 9 Bulan, Bocah 13 Tahun Ini Tidur Bareng Ular Piton

PENTING untuk menemukan sahabat sejak usia dini. Tapi bagaimana jika anak Anda bersahabat dengan seekor ular? :D
A Zhe, warga China yang kini berusia 13 tahun, memiliki kebiasaan tidur bareng ular sejak masih bayi. Ayahnya yang berasal dari Dongguan, provinsi Guangdong, suatu hari membawa pulang telur ular. Ketika A Zhe lahir, ular milik sang ayah sudah berusia 6 tahun dengan berat 20 kilogram.
Kebiasaan A Zhe bermain dengan ular bermula saat usianya 9 bulan. Saat ayah dan ibunya pergi kerja, A Zhe bermain dengan piton. Pada musim panas, piton menyejukkan A Zhe. Sebaliknya saat musim dingin, A Zhe menemani piton tidur untuk memastikan ular itu tidak kedinginan.
Menurut Maydaily, Kamis (7/2), ayah A Zhe bilang putranya dan ular bermain siang dan malam, sampai-sampai A Zhe tak pernah tertarik pada mainan apapun.
Tahun 2012, A Zhe masuk SMP, hanya bisa pulang ke rumah setiap Sabtu, sekaligus bertemu ular kesayangannya. Tak bisa setiap hari bertemu si piton, A Zhe sempat menjadi pemurung.
Mimpi terbesar A Zhe adalah menjadi zoologist (ahli ilmu hewan) saat usianya dewasa. A Zhe juga ingin bisa hidup bersama hewan.

0 comments:

Post a Comment

 

NaW
Thank You