Pages

Monday, February 25, 2013

Tetap Segar Walaupun Kurang Tidur


Tidur merupakan istirahat yang efektif karena sebagian organ dan pikiran kita juga istirahat dengan maksimal. Tidur juga mempunyai peranan yang penting terhadap kesehatan. Menurut Para ahli, tidur yang cukup yaitu 6-8 jam perharinya. Tapi kadang-kadang ada yang membuat kita jadi kurang tidur, misalnya banyak tugas, mikirin script yang belum pecah, galau karena cinta, dsb. dan karena tidur kemalaman, efeknya susah untuk bangun pagi.
Nah, kalau kamu terpaksa kurang tidur, yang harus dilakukan adalah meningkatkan kualitas tidur kamu. Ada yang tidur dalam waktu yang sebentar malah membuat kepala pusing, dan ada juga tidur cukup 15 menit bisa kembali fit. 5 Tips berikut bisa menjadi acuan menjaga kesehatan meskipun kurang tidur, yaitu dengan meningkatkan kualitas tidur dengan kuantitas yang sedikit.
  1. Tidurlah sebentar di sela-sela kegiatan.
    Coba tidur selama 15 menit di sela-sela kegiatan bisa mengisi kembali energi buat beraktivitas kembali selama beberapa jam sesudahnya. dan juga ketika mata sudah capek/pikiran blank. dengan tidur sejenak bisa membuat mata dan fikiran kembali fresh (menurut saya tidak recomended buat pekerja kantoran. tapi recomended buat pekerja online dan anak sekolah, hehehe).
  2. Berolahraga setiap hari.
    Dengan rutin jogging atau bersepeda selama 30 menit setiap hari, akan mempermudah kamu untuk tidur saat waktunya tidur. Ini bisa jadi trik ampuh buat kalian yang punya gangguan insomnia.
  3. Hindari makan sebelum tidur.
    Pastikan kamu ngemil atau makan paling akhir 2 jam sebelum tidur.  Hal ini penting untuk menjamin kondisi tubuh dalam kondisi siap tidur dan tidak sedang mencerna.
  4. Minum stimulant, seperti kopi dan soda, minimal 6 jam sebelum tidur.
    Meskipun kamu termasuk yang merasa kafein nggak membantu kamu terjaga, kafein juga bisa mengganggu kualitas tidur kamu.
  5. Rilekslah sebelum waktu tidur.
    Matikan komputer dan TV 1 jam sebelum tidur. Melihat layar komputer atau TV sebelum tidur dapat menstimulasi otak seakan-akan saat itu masih saat kamu seharusnya terjaga. Nyalakan lampu tidur, baca buku, atau mandi air hangat sebelum tidur bisa membantu menenangkan pikiran dan membuat badan terasa lebih rileks. dan bangun pagi pun terasa segar bugar.
Itulah 5 Tips Tetap Sehat Meski Kurang Tidur, terutama buat Blogger-blogger yang suka begadang sampai subuh, pastikan begadang Anda tetap menyehatkan dan memberi manfaat.
Sulit TidurBuat blogger biasanya kurang tidur karena terlanjur asyik didepan komputernya sehingga menunda-nunda tidur dan tidak terasa sudah lewat jam 12 malam, atau karena asyik bercumbu dengan script dan coding-coding yang belum tuntas sehingga memacu mata dan pikiran untuk memecahkannya. Apakah Anda tidak merasa bahwa pasangan Anda merasa diduakan dengan aktifitas tersebut ? (kalau aku sih belum punya pasangan).
Jadi, pandai pandailah mengatur waktu supaya hidup lebih teratur, bekerja di siang hari dan istirahatlah di malam hari. keluar sejenak dan pandangi hijaunya kebun depan rumah jika mata terasa pedih dan kepala terasa berat. Jangan paksakan untuk habis di hari ini karena masih ada hari esok. Istirahat sejenak lebih baik daripada memaksakan dengan hasil yang tidak maksimal.








Catatan Penulis :
Sebelum nya Saya Hanya ingin Memberitahukan Tentang isi Blog Kabar Hoax Official.
Blog yang Berisi Banyak Informasi yang sudah ada sebelumnya (HOAX)
Saya ngeblog hanya untuk pengajaran Bagi diri saya sendiri Dan mengkaji Ulang data tersebut 
ke dalam sebuah blog ( Bukan dalam Arti Copas ) Saya pikir dengan Cara seperti itu 'Pengetahuan yang sebelumnya belum aku ketahui Menjadi saya ketahui'.
Saya pikir Juga Ada baiknya Jika informasi tersebut Berguna Apabila di Sharing.
Pesan Penulis :
Apabila anda sudah Bisa dalam segala hal Berarti Anda Sempurna,Setidaknya Hargai Hasil Karya Orang Lain Baik atau Buruknya Supaya ada timbal Balik Anda Juga di Hargai.

0 comments:

Post a Comment

 

NaW
Thank You